Tuesday, December 29, 2009

rindu di luar ruang

mengambang diantara angin
sepi diantara gemuruh udara yang membising
membawa diri dengan kesetan kaki yang berlari
rindu ....
dia membumi ditengah-tengah jemari, setengah tergenggam
ya,
mengambang bebas terbawa layang..
mau dibawa kemana rindu yang tak bermuara ?
dibiarkan meredup perlahan sampai hilang?
mau menunggu disapu oleh lupa?
yang mana?
semua pilihan ini memang seperti tuntutan
tapi mau bagaimana?
rindu model begini memang tak punya obat ...
saya,
perempuan yang asing yang kau kenal  (mungkin sangat kau kenal)
memuluk , merasa rindu dengan menikmati malang ...



untuk seorang perempuan yang merindukan seseorang .
mungkin untuk saya juga, kebetulan.
apa mungkin juga mewakili perasaan anda, yang merasakan rindu tanpa punya ruang.
rindu di luar ruang.


16:21
29 desember
dalam ruang diantara hujan
mega.

Sunday, December 27, 2009

selamat 8 tahun perkawinan

berjalan seiring membawa waktu bertemu segala goda
mengikis duka menyongsong suka dan cita dibekali cinta
menikmati koridor anugrah bersama titipan dari yang maha kuasa
tercipta tawa dan bahagia bersama disegala bagian rasa
saling menghangati ruang gigil dengan tumpah rasa syukur 
hingga menginjak delapan tahun kebersamaan melewati berbagai arus

kehidupan
merangkul kemenangan dengan percikan kepercayaan yang tak terukur,
sebagai bekal kuat untuk melanjutkan perjalanan menuju tujuan awal.
selamat dan kagum atas 8 tahun pernikahan yang sudah terjalin
semoga terus menikmati kebersamaan dan bekerjasama melawan goda
sukses dan bahagia menjadi harap dan doa kami.





(om dan tante gw minta dibikinin wording hehehe buat ucapan ke temennya)
-wahyu sudrajat dan yenny octavia-

Friday, December 25, 2009

... -,-"


 (jepretan disuatu malam, ruang tunggu, egga)


..............................................................................................................................................................................................................................



I am completely confused
have a thousand questions and holding them
want to ask, but dunno how to do it
want to go but I knew it was useless
because I'll come back and curl
silence and re-surrender
ah, too weak
is not there another place to stop than silence? so it is not eroded

without compromise.
that the way it should?
no other help is not there? for us?
crazy ..
you leave me? while you're flying with me?
then, how can I return?
I dont have wings like you have
could you see me crawling fear?
crazy
These all are crazy

why did you come to me if you miss her?
why did you leave me when you've made me feel comfortable?
I do not know,
I gave up in defeat.

so blue

Wednesday, December 23, 2009

harapan dan sudah (itu hanya) harapan



 -jepretan desember dlm suatu ruang, egga-




di dalam itu,
anda terpancar memantulkan cahaya kebanyakan
menerangkan hitam dalam gulita ruang
namun memberi bayang di alam sadar

-------

anda, bukan bulan yang menjadi idola para penghuni bawah malam
tapi, pesona dari sudut keindahan
anda, bukan percikan api pada kegelapan
tapi, kumpulan air dalam dinding dalam laut
dalam laut
dalam laut

-------


anda dan cinta
terlihat kompak seperti paduan warna pada lukisan tua
memiliki kuat arti dan bukan hanya aksesoris tata ruang



-------


anda untuk saya
bagai kesempurnaan yang tak boleh disempurnakan
anda untuk saya
bagai berlian dalam etalase yang tak boleh dipegang
anda untuk saya
bagai lukisan bernilai yang hanya bisa dipandang



-------



anda dan saya
diselimuti harapan yang sengaja untuk dicampakkan
diselimuti keyakinan yang ditutupi oleh keterbatasan keadaan
diselimuti perjalanan yang disendat kemacetan
diselimuti kepastian dari perpisahan,
karena satunya sudah tidak sendirian ..



---------


untuk pertemuan 9-5 dan .... sudah , harapan .

Tuesday, December 22, 2009

saya dan cerita belaka

masih gelap gulita
sudah memasuki hari ibu
memberikan hadiah lewat rangkaian kata, terlalu sederhana.
sudah membuat tulisan lain, tapi ...
hanya untuk dibawa angin
untuk dia .. dia yang itu ,
yang selalu menjadi objek tulisan.
tulisan yang diperlihatkan sebagai lukisan
atau yang sengaja tertumpuk menjadi perahu kertas yang siap dilajukan
hmmm
membahas cerita tantang angan yang diperdebatkan,
tentang penghuni lain, diluar bimasakti
dengan dua orang yang pantang bosan diajak mengobrol abstrak
andicka muhammad rozzaq kuswara dan vega juliandi yusuf, via ym.
seru . terbawa alur, rela menahan kantuk tanpa alasan jelas .
meski setengah dari sadar pikiran masih melayang
pada dua objek penyita waktu
si penghuni jumat dan penghuni selasa .

selanjutnya, tertidur
ditelan bawah sadar, '
diberi mimpi oleh Tuhan ...
bertemu penghuni jumat dalam cerita bunga tidur,
tapi,
sangat hangat menemani ketidaksadaran
rasanya,
hadiah disegala musim kau raja jumat
,,

siang membawa saya pulang, meninggalkan rumah sungguhan
menuju rumah idaman, perjalanan.
menginjak pada bumi, mengiring barang-barang keperluan
menuju tempat yang saya pijak sekarang.

dalam angkutan umum, yang dikenal hanya dirisendiri
melihat sekitar, hmmmmmmmmm datar.
lalu orang yang dudu didepan turun. menciptakan dialog sunda.
supir: "ehhh ulah, teu kudu mayar" (eh,jangan gak usah bayar)
penumpang itu: "naonnn maneh, ah mbung ah, mayar we" (apa sih kamu, ga mau ah, saya mau bayar)
Supir: (melempar uangnya dan tersenyum)
penumpang itu:( mengambilnya penuh senang dan trimakasih)
mereka sepertinya teman lama, lalu bertemu dalam keadaan yang tidak terduga. teman lamanya menjadi penghubung dia ketempat tujuannya. mereka teman yang sempat terpisah jarak dan waktu, tapi berhasil mentidakapa-apakan masalah pemisah itu. lalu, membuat saya terpaku oleh lintasan arti didalamnya. (teman-temanku dimanapun kalian.. aku rindu)

sampai bogor dan bertemu (senyum) isinya ...
mampir ke tempat 2,6 tahun aku berteduh .. saksi segala cerita ..
kemudian berjalan menuju stasiun
dan, 2 menit kereta berjalan ..
dlm 1 gerbong kursi hijau lantai bersih
hanya ada satu penumpang, saya.
saya dan lagi-lagi saya.
saya ..
saya ..
sepi tapi happy
sepi dan bayang-bayang bersorak
karena dalam sepi mereka memunculkan diri
hmmmm melayang ,, meninggalkan kekosongan
dan berlari-lari dalam koridor angan
==> cawang ==> manggarai
sampai dan ..
mengelus dada
keluar dari gerbong sepi serasa milik pribadi
tapi didepan mata kereta ekonomi serasa menjerit pengap
orang-orang berebut oksigen didalam sana
gelap gulita .. begujelan ... ahhhh , menutup mata ..
itu dia REALITAS
(orang2 menuju suatu tujuan dengan perjalan yang beragam)


jemputan datang
wahyu sudrajat, yenny octavia, cha2 dan adik datang menjemput :) (keluarga bahagia,amin)
lalu kami berhenti di pusat inspirasi, Gramedia .
lalu mamapir ke tempat favorit, ampera .
lalu pulang dijebak sikomo , melihat bulan 1/4 .
lalu sampai pada lantai 4 dan berpencar
ketempat masing2 .
bertemu Tuhan untuk melaksanakan Tugas utama, sembahyang.
lalu, ke kamar dan bertemu teman-teman sungguhan dalam dunia yang mengambang.
berkomunikasi dengan beberapa manusia itu .
sahabat pena , strawsbluthiie_92 ...
merindukan sapaan nabila , dewi, icha ..
dan beberapa lainnya
dia, langit ke 7 yang muncul dengan pesona ajaibnya .
mama hanny dengan pesona pembuat rindunya , (besok bertemu)
dan kalian pembaca yang mampir dengan beberapa macam dorongan .. :)
kemudian bertemulah 1:10 am , 23 desember 2009
melahirkan cerita yang bisa kalian baca dengan sesuka apapaun kalian inginkan .


trimakasih hari tadi .
trimakasih ruang lantai 4 .
trimakasih alam jakarta dan (oh) isinya .
trimakasihhhh . .. .

selintas dari penglihatan

kesendiriaan bukan sebuah cacian
itu malah kebahagiaan
kekosongan bukan ketiadaan
itu malah isi yang tersimpan
kepura-puraan bukan maksud penipuan
itu malah hasil dari pemikiran
kepergiaan bukan kehilangan
itu malah awal dari sebuah kesan


untuk kamu

titik hujan

Monday, December 21, 2009

selamat hari ibu , untuk ibuku dan semua ibu

berawal dari telat bulan .
testpack .
lalu positif hamil .
memberi kabar kepada ayah .
keluarga dan sahabat .
mengandung tujuh bulan atau delapan bulan atau sembilan bulan .
beban vs kebahagiaan .
lalu lahirlah kebahagiaan baru dalam dunia realitas.
buah hati dan titipan Tuhan , aku.


ibu,
engkau mengetahui keberadaanku sebelum aku tau keberadaanmu
mengetahui keberadaanku sebelum orang lain tahu
merasakan keberadaanku sebelum aku terlihat jelas
merasakan keberadaanku sebelum orang lain melihat tanda wujudku

kemudian aku lahir ,
engkau merasakan kaki-kaki kecilku dalam realitas
bagian organku yang menendang-nendang organ muliamu selagi aku "didalammu"
kau tersenyum tapi meneteskan hujan dari matamu
dan
ada ayah saksi peran muliamu.

aku tumbuh . aku membentuk . aku tumbuh . aku membentuk .
aku diberi asi . aku dididik . aku diasuh . aku menjadi objek nomorsatumu.
aku mulai merasakan keberadaanmu .
bukan, bukan hanya keberadaan fisikmu.
namun keberadaan yang aku cari ketika engkau tidak disampingku.
yang membuat aku menangis dan mencari-cari.
lalu hanya cintamu yang meredakan teriakan nyaringku.

aku semakin membentuk dan membuka cakrawala realita
engkau tetap setia
memang tugasmu begitu,
tapi engkau dengan sukses tidak terpenjara oleh itu .
engkau ... ah , luarbiasa .
aku ,
hmmmm diam mendekap cinta .
aku diam mengepal syukur .


lalu
waktu membawaku pada usia 10 tahun
lalu
dunia membalikkan kebahagiaan menjadi kesedihan
membalikan kebersamaan menjadi perpisahan
membawa engkau tanpa kompromi sehingga kita berjarak
lalu engkau pergi atas dasar untuk aku ,
untuk dia, penghuni kedua rahimmnu , agung, adikku .
lalu itu menjadi masalah besar untuk pikiran aku , engkau dan beberapa

yang terkait .
tapi tidak menjadi masalah atas cinta kita.
karena kita terlalu hebat memiliki cinta yang berakar kuat.


tapi
hanya perlu 9 hari akan mengantarkan kita pada pertemuan
meninggalkan 10 tahun perpisahan
berbagi cerita ketika kita dipisahkan
menjalani kebersamaan dengan kedewasaan yang diciptakan pengalaman
lalu
berpelukan dengan yakin tidak lagi diberikan keraguan
karena kita tercipta memang untuk disatukan



hari ini, selasa ini
tanggal ini, 22 ini
bulan ini, desember ini
waktu ini, selasa 22 desember
moment ini, hari ibu ini
aku .. menitipkan kebesaran cinta dalam tulisan sederhana
untuk angin bawa ketempatmu
untuk aku sebarkan pada para ibu sehebat kasihmu
sebagai saksi realita betapa hebatnya kaummu ..
betapa mulianya jabatan mu ...
untukmu ibuku
untuk mereka , engkau versi lain ..
selamat hari ibu
aku cinta ibu .
juga cinta kalian, para ibu ..


katakecildariegga

selamat hari ibu
-untuk semua ibu-

hanya coretan .. dibuku keemasan dengan tinta sepadan . lalu disimpan disini :)

buah yang manis
diperjuangkan dengan proses yang panjang
ada yang memang perlu diolah
ada yang memang perlu diterima saja
ketiadaan nyata bukan berarti itu jawabannya
semuanya akan berakhir sempurna
bahagia dan bersama
jika memang kita siap dengan tegap
mencicipi kepahitan diawal cerita
aku yakin kita akan sangat siap
digoncang akal lalu hati tetap setia
menunggu waktu membuka pintu
untuk dunia kita


mega
17 desember 09
masih dalam ruang yang sama

iring

seiring memang
namun,
masih beda jalur
saling menemani memang
namun,
masih beda tempat
entah dan lagi lagi entah
apa jadinya nanti
apa hubungannya nanti
kadang bahkan sering
ingin dan harap
hanya menjadi penghuni tetap, dalam relung ruang
mungkin saya sepi
mungkin saya tidak sepi
ah ganjal
tapi heran, kenapa saya sabar
tapi heran, kenapa saya yakin
nanti saja,
nanti akan pasti . jawab diiring waktu .
menelan semua ragu
menjawab semua kaku.





untuk penghuni ujung mimpi
untuk 10 april,putih.


mega
14desember2009
dalam ruang padat

hilang, menjadi titik hilang

suara kemarin yang membekukan
ternyata membuat kerinduan pada getaran
aku menoleh mengingat-ingat kejelasan
tapi gagal karena semakin hilang
sembunyi kau dikolong diam
mungkin memang menenangkan,
atau sedang mencari-cari celah pada kemustahilan
sengaja ku jemput untuk pulang
tapi kau menyentak dengan ucapan
baiklah aku berbalik pulang
angka kembar pada november hanya kenangan
kembalilah kau pada dunia kebalikan
lalu hilang dan menutup semua dengan titik
tanpa kepura-puraan .
disini tetap ada ruang untuk kamu kembali, menjadi teman .


saya dan kehilangan
21-12

sebuah kumpulan kata . sepertinya ini puisi .

malam menyembunyikan hangat dibelakang langit
membiarkan angin bersorak menembus kulit
pasti . dingin . menggigil.
sementara tubuh melindungi gigil,
hati malah sibuk berdialog.
entah apa tujuannya
namun tampak bersahut-sahutan.
apa bedanya monolog dengan dialog jika keduanya saling membunuh?
ah kelam . lelah . menyerah .
akankah semuanya punah?
lonceng kamu kemana?
biasanya hadir membawa berita .
lonceng kamu dimana?
biasanya ada disaat derita .
disini abu, disini sedikit putih, disini hitam.
kelam
lelah
dimana arah ?
ada gelombang gradasi tanya dalam rumput, didepan ruang bawah hati .
apa itu hai semesta?
saya buta mencerna .
pergi kemana dia ? mencari apa ?
mengapa bisanya hanya meninggalkan tanya ...
ahhhhhh lemah dibodohi arah ...
kecewa dan lara datang merasa terpanggil
tidak, tidak seharusnya kalah oleh perasaan
ah
entahlah
biar-membiarkan saling lelah
dan menunggu waktu mengirimkan arah ...


saya dan lemah
malam 121209 _

kimo, abah dan skotengnya

kamis malam beradu dengan hening



satu suara tak terlihat wujud asalnya memanggil (saya mulai merinding) ..
"syutt, ega ayo main"
(pelan)

tapi tidak ada siapapun disekeliling (sial saya ketakutan)
"syut, ega ayo , main lagi"
(masih pelan)

pikiran dan telinga mulai fokus ... saya mulai mengenal suara itu
(tersenyum)

dia datang mengajak saya bermain, menghabiskan waktu bersama dirinya.
saya kenalkan, namanya "inspirasi".
teman dekat yang slalu datang seenaknya, pendorong saya menarikan jari-jari untuk menulis, untuk melahirkan "adik baru" untuk "kaka-kaka" yang lahir duluan :) . satu lagi akan hadir menemani kalian ditengah-tengah waktu diam. satu lagi cerita atau hanya susunan kata yang menjelma menjadi sebuah kumpulan hasil pikir, TULISAN.

.....
Bogor dan Semakin Malam -

tinggg ... tingggg .... tingggg ... nyaring suara sendok besi yang sengaja dipukulkan oleh kimo pada gelas beling di grobak hijau .. ya Tuhan, ini bagian malam yang selalu saya tunggu-tunggu. dari jendela kamar, di atas paling depan pada kos-kosan sunyi, saya mengeluarkan lambaian tangan pada kimo, tanda mau beli skotengnya. "kim, gue mau yaaaah. 3000 aja", pesanku dengan pasti sambil kecapean karna lari dari lantai kedua sampai bawah. kimo mengangguk tanda setuju. hanya mengangguk. tapi dia slalu terlihat merona melihat tingkah semangatku . saya tau itu . bukan, bukan karena dia suka saya, tapi karena tahu dia dan skotengnya slalu ditunggu :)
(selama kimo asik meracik calon semangkuk penghangat perut,ada bayangan cerita saya temui dibawah sadar

.... |fakta: kimo itu cucu dari abah(tukang skoteng yang udah sepuh, hidupnya memang sedari dulu bersahabat dengan skoteng, dia memang orang yang ditunggu-tunggu setiap malam oleh orang-orang dari jamannya penghuni lama kosan, sampai angkatan saya. abah itu ramah , abah itu bermata sayu , abah slalu bilang begini kalau menyerahkan racikan saktinya" neng egga, ini nih teman malamnya" sambil menyodorkan mangkuknya dengan kepala yang tetap menunduk. ya Tuhan kangen sama abaaaaah, dia memang sudah tua .sudah berhenti dengan hobi memberikan teman hangat untuk para fansnya. di gantikanlah profesinya oleh kimo, abah versi tidak kriput,upssssssssss .


"nih , kacangnya di perbanyak, makasi"
"sama-sama, salam buat abah kim dari gue, egga yah bukan eggi"
kimo mengangguk..lalu senyum .. lalu pergi .. lalu hilang .. mengantarkan calon teman hangat kepada yang memang mau . yang memang menunggu perutnya dihangatkan si jagoan malam, skoteng.
memang hanya segini aja nih komunikasi saya dan kimo setiap registrasi penyerahan dan pembayaran semangkuk penghangat tubuh A.K.A teman malam.

dan saya ke balkon atas ,
menyantap nikmatnya kacang-kacang yang menyerah disantap ..
air hangat merah muda yang mau-maunya diseruput lincah oleh mulut bringas ini ... hmmmmmmm hangat menyengat , hangat penyemangat.
kurang dari dua belas menit mangkuk yang berisi itu menjadi kosong, dan kurang dari satu menit saya menyadari bahwa dedikasi kimo dan abah begitu besar, atas kiriman jasa maupun produk jualnya. diantara malam yang dia tempuh, diantara helaian angin yang menggigilkan kulitnya , diantara itu mereka berjalan membawa hangat untuk disebarkan. lalu pulang entah membawa beberapa rupiah uang tapi terselip jutaan kebahagiaan ...

itulah Abah, Kimo, Skoteng dan peranannya ....
mantap.
mantap.
mantap.

..................
satu lagi guru pelajaran sederhana dalam sosial
mereka terselip dalam hari-hari saya
lalu
memberikan beberapa buah pikir
ternyata keterbatasan duniawi bisa menjadi kekayaan hati nurani.
kedinginan fisik bisa menjadi kehangatan jiwa.
yang sederhana memang sering lebih sempurna,
dibandingkan dengan apapun yang berlebihan .
simpulkan apapun yang kalian cerna dari kisah kecil di atas .
mari menggabungkan pikiran disini .
dalam forum sederhana yang mudah-mudahan membawa pintu manfaat .


pembaca yang terhormat,
kalian yang sengaja mampir,
terimakasih untuk beberapa menitnya .


"katakecil"
-mega-

Rantai Penghubung

Rantai penghubung ....

Aku mengartian hidup adalah sebuah perjalanan dimana setiap insan memiliki banyak tujuan yang berbeda. Setiap langkah perjalanan manusia tertitip suatu tujuan yang bermakna dan memiliki keberagaman arti. Dalam penyampainnya secara alamiah kita telah melibatkan hubungan dengan orang lain dan akan slalu seperti itu. Pengaruh mereka yang terhubung dalam sebuah pencapaian adalah alasan yang menyadarkan bahwa setiap insan manusia mutlak akan saling berhubungan. Dalam suatu persimpangan tersirat sebuah pesan yang menginspirasikan satu cerita sederhana, namun berkedalaman makna.

Ini kisahnya , .....

Dibalik safari hitam seorang pria separuh baya terciptaa menjadi seorang pahlawan. Pagi hingga malam dihabiskan untuk mengantarkan banyak orang menuju tujuannya. Sadar kah kita bahwa lelaki ini berprofesi sebagai manusia yang berjasa. Seorang pengemudi busway telah menjadi salah satu contoh kecil bahwa apapun unsur dalam kehidupan ini memiliki banyak makna jika kita mau menyadarinya. Ya, ternyata begitu berarti sosoknya. Sadar atupun tidak kringat yang keluar dalam tubuhnya begitu bangga tlah keluar dari tubuh seseorang yang menjadi berkah bagi orang lain. Hikmah dari profesinya adalah menyambungkan kita dengan urusan yang akan kita kejar. Mengantarkan kita pada suatu tempat yang kita tuju, dimana kita akan melakukan suatu urusan yang penting. Tanpa adanya mereka para pejasa layanan antar-mengantar, Betapa akan kesusahannya kita. Itulah salah satu sudut dari betapa saling berhubungannya antara urusan kita dengan pekerjaan orang lain. Karenanya, kita harus semaksimalmungkin menjadikan diri kita sebagai peran yang baik. Jarang kita sadari bahwa perlakuan dan tingkah laku kita sangat mempengaruhi keberlangsungan urusan orang lain, dimanapun itu tempatnya.Sebaik-baiknyalah kita melakukan yang terbaik, ini tentu berhubungan dengan orang lain disekitar ataupun luar sekitar, karena orang lain adalah bagian sensitif dari diri kita, dalam tubuh yg berbeda.

Satu sudut menyita perhatian yang membuat mata enggan menoleh ke lain tempat . dua lelaki tua samasekali tak saling mengenal duduk berendengan, posisi keduanya tepat didepanku, dalam sebuah busway disore itu. Ada dua perbedaan mencolok dan tentu dua kehidupan yang berbeda. Satunya kake berperawakan bugar dan terduga seorang aktifis dalam salahsatu perusahaan atau seorang penikmat kerja yang betah berpetualang, ya begitulah perkiraannya. Terlihat gagah dengan duduk tegap memesona dan terpadu balutan modernnya yang duduk sambil mendengarkan musik favorit di handphone blackberrynya, waw kake gahul memang . Senang dan ikut semangat melihat ekspresi senyumnya yang kemuda-mudaan, yang terlihat seakan-akan menikmati jalur hidupnya. Satunya lagi kake tua yang tak jauh dari kata biasa, layaknya kakek-kakek yang seperti kita bayangkan, duduk dengan datar diselimuti jacket cokelat mudanya. Seperti tak ada yang menonjol karena sering melihat macam kake seperti ini. Tanpa membeda-bedakan apapun sebenarnya keberadaan mereka, aku mencoba mengkolaborasikan pemikiran akan dua perbedaan dalam satu bentuk yang sama. Kita sebagai calon tua, memang harus mengonsepkan jalan hidup dari jauh hari sebelum kita menjadi seperti mereka. Contoh perbedaan di atas seperti tolak ukur akan pemanfaatan waktu dalam hidup yang kita miliki. Mau membuang-buang waktu dengan hanya duduk santai dan menghadapi hidup dengan datar-datar saja? Atau mau menjadi seseorang dengan banyak peran dan memanfaatkan umur kita untuk membuat hidup ini menjadi sesuatu yang jauh dari kata biasa, yang unik, yang beda, yang berkembang, yang menjadi contoh bagi generasi selanjutnya dan menjadi seseorang yang membanggakan. Ini semua tergantung kita menyikapi dan mengartikan apa arti waktu dan apa arti peran.

Hidup itu berbelit, ada banyak benang untuk menyambung ceritanya., benang dengan warna yang berbeda , yang kapan saja bisa bergiliran untuk menyambung cerita. Ada kalanya benang hitam yang kuat menutupi kain yang putih, yang adalah kehidupan pahit yang mau tak mau kita harus bertahan menghadapinya. Siapkah kita? Itu bukan pertanyaan yang perlu dijawab, itu adalah pertanyaan yang perlu dihadapi. Kalaupun kita punya jawaban untuk pertanyaan tersebut, ada baiknya kita simpan dan pikirkan tindakannya. Agar kita slalu waspada dan kuat akan penanggapannya kelak. Hal yang menjadi ancaman ketika kita harus kehilangan apa yang kita sayang, ketika kita dihadapkan dengan keadaan yang memojokkan. Yang tentu menuntut kita untuk menguras taktik penyelesaian masalahnya. Saat seperti ini adalah saatyang tepat untuk menghubungkan antara perasaan dan logika. Ketika perasaan membutakan keadaan, maka persilahkan logika segera memimpin.


Segalanya tentu rantai yang berhubungan, segala hubungan terutama hubungan antar manusia ini adalah keberlangsungan yang mengalir takterhingga. Maka kita harus selalu menjadi pribadi yang baik agar hubungan kita dengan orang lain terus aman. Agar urusan kita dengan orang lain dapat terjaga dan mempermudah proses estafet urusan kehidupan. Tanpa kita sadari bahwa apapun yang kita lakukan sekarang terhadap diri sendiri ataupun orang lain, itu adalah alasan balasan alam dikemudian waktu. Maka, berperanlah menjadi pribadi yang aman di jalur baik, di jalur Tuhan. Jika kita sukses menjalin hubungan baik antara manusia, hubungan kita dengan Tuhanpun akan slalu baik bahkan terus baik . (Habluminannas dan HabluminAllah salah satu dasar sebuah kehidupan) ...

Hai semua, di depan sana sudah menantang kita untuk bermaain peran. Mari sama-sama memilih karakter yang unik, baik, berguna dan menarik, selanjutnya kita mainkan perannya dengan maksimal.



---littlegga---